Jika berbicara tentang cinta, pasti banyak
orang yang memujanya namun tidak sedikit juga yang menghujatnya. Bagi
orang-orang yang sudah menemukan cintanya, maka cinta
itu dianggap anugerah dan sangat berharga. Namun bagi orang-orang yang
sepanjang hidupnya masih sendiri, cinta itu dianggap sebagai beban dalam
hati.
Sama seperti seorang pekerja, dia membajak, menanam
benih, menyirami, merawat sepanjang waktu, hingga tepat pada waktunya ia
akan menuai hasilnya. Demikian juga dengan seorang anak yang setiap
hari selalu rajin belajar dan berusaha mengerjakan semua tugasnya dengan
baik, tiba pada waktunya nanti yaitu saat kenaikan kelas, dia
dinyatakan sebagai juara.
Cinta itu akan selalu datang tepat
waktu, asalkan kita juga mengusahakannya dengan baik. kita tidak bisa
berdiam diri dan pasrah akan jodoh yang akan datang. Kita harus bergerak
dan mulai mencari. Kita harus bertanya kepada Tuhan dan menaikkan doa
tentang jodoh terbaik.
Tidak akan ada hal yang datang secara
terlambat jika kita sudah terlebih dahulu untuk memulai sebuah usaha.
Nikmatilah setiap prosesnya dan bersabarlah sampai waktu-Nya Tuhan itu
tiba.
Allah akan mengadili baik orang yang benar maupun yang tidak adil, karena untuk segala hal dan segala pekerjaan ada waktunya.
Pengkhotbah 3:17
Sabtu, 08 Maret 2014
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar